Bupati Akan Alikan TPA Menjadi Bangunan Gedung BLK

0
91
Muratara,BRS – Bupati Musi Rawas Utara Devi Suhartoni akan memindahkan dan mengalih fungsikan lahan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) akan di bangun Gedung  Badan Latihan Kerja (BLK)  mendapat sambutan  dari masyarakat Desa Sungai Jauh, Kecamatan Rawas Ulu.Muratara
Lahan yang semulanya berada di depan sekolah yakni SMKN Muratara di Desa Sungai Jauh dan berada di lingkungan permungkimam penduduk menurut Bupati sangatlah tidak pas dan mengganggu kesehatan dan lingkungan akan di pindah ke tempat yang jauh dari pemungkimam tentu menjadi kabar gembira bagi masyarakat sekitar TPA khususnya warga Sungai Jauh.
Taufik warga yang juga sebagai ketua BPD Sungai Jauh sangat mengapresiasi kebijakan Bupati yang menurutnya adalah langkah tepat dan sebagai jawaban dari keluhan masyarakat yang lama terpendam.
“Sebagai warga Sungai Jauh dan  BPD saya sangat Apresiasi atas inisiatif pak Bupati memindahkan TPA apalagi akan di wacanakan di bangun BLK di sana, sebenarnya keluhan atas keberadaan TPA di tempat kami sudah lama jadi perbincangan di masyarakat, karena sangat berbahaya. Sekali lagi kami sangat terima kasih pada pak Bupati” kata nya  pada Media. Kamis(28/10/2021)
Ungkapan yang sama datang dari ibu Tuti Aprilia yang berdiam persis di dekat TPA mengungkapkan bahwa apa yang di inisiasi oleh Bupati sebagai bentuk kepekaan pemimpin terhadap keresahan warganya.
” Sangat senang, apa yang di lakukan Pak Bupati adalah bentuk kepekaannya sebagai pemimpin, karena TPA ini menjadi keresahan kami, dan tentu sangat memperihatinkan kesehatan terkhusus anak anak kami, kami ucapkan terimakasih pak Bupati, semoga pak Bupati sehat selalu” Ujarnya sembari mendoakan. HER

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here