Program RTLH TMMD Kodim 1004/ Kota Baru Telah Selesai

0
152

Kota Baru ,- Berkat kerja keras anggota Satgas TMMD Reguler ke-112 Kodim 1004/Kota Baru, satu per satu akhirnya rumah milik beberapa warga di Desa Manunggul Baru Kecamatan Sungai Durian Kabupaten Kotabaru , mulai siap untuk di tempati pemiliknya, Rabu (13/10/2021).

Setelah melewati beberapa tahapan dalam pengerjaan renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik warga oleh Satgas TMMD Reguler Kodim Kotabaru tersebut, mengaku sangat terharu dan bangga, pasalnya impian mereka menempati rumah yang layak huni sudah di depan mata.

Sementara Sertu Yudi Prastiyo menjelaskan, renovasi RTLH miliki beberapa warga di wilayah tugasnya sengaja di kebut, mengingat pelaksanaan kegiatan TMMD dibatasi waktu. Diharapkan sebelum batas waktu yang telah ditentukan semua sasaran renovasi RTLH harus sudah kelar dan tidak ada yang tertunda penyelesaiannya.

“Penyelesaian pekerjaan renovasi Rumah Tidak Layak Huni ini sangat dinanti oleh warga. Pasalnya mereka tidak mempunyai tempat tinggal yang lain. Kasihan kalau mereka harus numpang dirumah saudara ataupun tetangga selama rumahnya belum selesai di bangun,” kata Sertu Yudi Prastiyo.

“Untuk beberapa warga yang rumahnya selesai di renovasi oleh TNI anggota Satgas dan warga setempat, saya selaku satgas TMMD Kodim KOta Baru mengucapkan selamat menempati sembari menunggu penyerahan kunci rumah secara simbolis saat acara penutupan kegiatan TMMD,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here