SARMI – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1712/Sarmi tidak hanya fokus pada pembangunan fisik, tetapi juga mempererat hubungan dengan masyarakat. Seperti halnya yang dilakukan Sertu Alberth Klakik, personel Satgas TMMD, yang melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Kampung Podena, Distrik Bonggo, Kabupaten Sarmi, Papua. Sabtu (8/3/2025).
Kegiatan komunikasi sosial ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah.
Sertu Alberth Klakik, yang merupakan personel Satgas TMMD, mengungkapkan bahwa kegiatan komunikasi sosial ini sangat penting untuk membangun kepercayaan dan kerja sama antara TNI dan masyarakat.
“Kami ingin mempererat hubungan dengan masyarakat dan meningkatkan kesadaran mereka tentang pentingnya pembangunan daerah,” ujar Sertu Alberth Klakik.
Dengan kegiatan komunikasi sosial ini, Program TMMD ke-123 Kodim 1712/Sarmi menunjukkan komitmen dan dedikasi mereka dalam membangun hubungan yang baik dengan masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Sarmi.(*)